Reproduksi dan Pertumbuhan Bakteri

Proses  reproduksi didalam daur pertumbuhan populasi bakteri terjadi secara amitosis atau disebut juga pembelahan biner. Pembelahan biner merupakan proses reproduksi secara aseksual pada bakteri dimana setelah pembentukan dinding sel  maka satu sel akan membelah menjadi dua sel anak, dimana masing-masing sel anak mampu mengulangi proses yang sama lagi.

Pertumbuhan untuk bakteri dan mikroba mengacu pada perubahan didalam pertambahan massa sel dan bukan pada perubahan individu. Pertumbuhan artinya pertambahan sustansi hidup yang tidak reversibel yang disertai pertambahan ukuran dan pembelahan sel. Pada organisme bersel banyak proses pertumbuhan menyebabkan ukuran sel bertambah sedangkan pada organisme bersel satu, pertumbuhan menyebabkan sel bertambah banyak.

Gambaran fase pertumbuhan bakteri secara awal hingga berhenti mengadakan aktivitas terlihat dalam kurva pertuimbuhan mikroba, dimana kurva ini umumnya terbagi kedalam beberapa fase pertumbuhan yaitu:

1). Fase lag/fase adaptasi/fase pengaturan mikroba untuk suatu aktivitas didalam lingkungan yang baru.

2). Fase eksponensial/logaritmik: adalah fase pembelahan sel dengabn kecepatan maksimum sehingga kurva meningkat dengan tajam.

3). Fase stasioner: adalah fase pertumbuhan yang konstan dimana jumlah sel yang hidup seimbang dengan yang mati

4). Fase kematian: adalah fase dimana jumlah sel menurun secara tajam sehingga pertambahan sel akibat pertambahan sel tidak dapat mengimbangi jmlah sel yang mati.


Tulisan terkait